9 Februari 2016

Proses Melihat Pada Mata

Setelah kamu mengaetahui fungsi mata maka pemahasan kali ini akan membahas tentang bagai mana proses melihat pada mata.

Proses melihat

Bagaimana proses mata bisa melihat? Tahukah kamu caranya mata bisa melihat? Mata bisa melihat benda karena adanya cahaya yang dipantulkan oleh benda tersebut ke mata. Jika tidak ada cahaya yang dipantulkan benda, maka mata tidak bisa melihat benda tersebut.

Proses Melihat Pada Mata
Proses Melihat Pada Mata

Proses mata melihat benda adalah sebagai berikut.


1) Cahaya yang dipantulkan oleh benda di tangkap oleh mata, menembus kornea dan diteruskan melalui pupil.

2) Intensitas cahaya yang telah diatur oleh pupil diteruskan menembus lensa mata.

3) Daya akomodasi pada lensa mata mengatur cahaya supaya jatuh tepat di bintik kuning.

4) Pada bintik kuning, cahaya diterima oleh sel kerucut dan sel batang, kemudian disampaikan ke otak.

5) Cahaya yang disampaikan ke otak akan diterjemahkan oleh otak sehinga kita bisa mengetahui apa yang kita lihat.