14 Maret 2016

Rumus dan Contoh Soal pada Cermin Cekung

Setelah mengetahui seluk beluk cermin cekung, mulai dari pengertian cermin cekung, sinar istimewa pada cermin cekung, sifat-sifat cermin cekung sampai sifat bayangan pada cermin cekung.

Maka, pada pembahasan kali ini merupakan aplikasi dari pengetahuan tesebut. Yaitu penerapan sifat-sifat bayangan cermin cekung dalam kehidupan yang disajikan dalam materi rumus cermin cekung dan contoh soal cermin cekung.

Rumus Cermin Cekung

Persamaan yang berlaku untuk cermin cekung adalah sebagai berikut.


Sedangkan perbesaran cermin cekung dapat ditentukan dengan rumus berikut.


Keterangan:
f : fokus cermin (cm atau m)
s : jarak benda ke cermin (cm atau m)
s' : jarak bayangan ke cermin (cm atau m)
R : jari-jari (cm atau m)
h': tinggi bayangan (cm atau m)
h : tinggi benda (cm atau m)
M: perbesaran

Sifat Bayangan pada Cermin Cekung

Sifat bayangan yang terbentuk pada cermin cekung juga dapat ditentukan dengan cara berikut.

a. Jika s' bernilai (+) maka bayangan bersifat nyata dan terbalik, namun jika s' bernilai (-) maka bayangan bersifat maya dan tegak.

b. Jika M > 1 maka bayangan diperbesar. Jika M = 1 maka bayangan sama besar dengan benda. Jika M < 1 maka bayangan diperkecil.

Untuk dapat lebih memahami materi di atas, simaklah contoh soal berikut!

Contoh Soal pada Cermin Cekung

Sebuah benda setinggi 1 cm di depan cermin cekung dengan fokus 2 cm. Jika benda berada pada jarak 4 cm di depan cermin, tentukan :
a. jarak bayangan,
b. perbesaran,
c. tinggi bayangan,
d. sifat bayangan, dan
e. gambar jalannya sinar!

Penyelesaian:

Diketahui:
h = 1 cm
f = 2 cm
s = 4 cm

Ditanyakan:
a. s' =...?
b. M =...?
c. h' =...?
d. Sifat bayangan =...?
e. Lukisan jalannya sinar =...?

Jawab:

              Jadi, tinggi bayangan benda tersebut adalah 1 cm.

d. Sifat bayangan:
- karena s' bernilai positif (+) maka bayangan bersifat nyata dan terbalik.
- karena M = 1 maka bayangan sama besar dengan benda.

e. Lukisan jalannya sinar pada cermin tersebut adalah sebagai berikut.


Demikian pembahasan lengkap tentang rumus pada cermin cekung dan contoh soal serta pembahasannya.