Pengertian Hewan Vertebrata
Apakah yang dimaksud dengan hewan vertebrata?
Vertebrata merupakan kelompok hewan yang memiliki tulang belakang.
Ciri-ciri Hewan Vertebrata
Hewan Vertebrata memiliki ciri bertulang belakang, susunan saraf pusat terletak di otak, berkembang biak secara generatif, dan susunan alat tubuh simetris.Macam-macam Contoh Klasifikasi Hewan Vertebrata
Kelompok Vertebrata, yaitu pisces, amphibia, reptilia, aves, dan mamalia.Gambar: Contoh Kalsifikasi Hewan Vertebrata |
1) Pisces atau Ikan
Pisces mempunyai kulit bersisik dan berlendir untuk mempermudah gerakan dalam air. Sisik berbentuk bundar dan tersusun tumpang tindih. Ikan bertulang rawan tidak bersisik, tetapi kulitnya mempunyai duri yang halus sehingga tampak tidak seperti duri.Ikan mempunyai gurat sisi yang berfungsi untuk mengetahui tekanan air. Gelembung renang pada ikan membesar saat mengambang ke permukaan. Berkembang biak secara bertelur atau ovipar dan eksternal.
2) Amphibia
Hewan ini hidup di darat dan di perairan. Bentuk dan ukuran tubuh beranekaragam. Gigi hanya ada di rahang atas dan langit-langit mulut. Lidah berfungsi untuk menangkap mangsa.Berkembang biak secara ovipar dan eksternal. Setelah terjadi pembuahan akan mengalami metamorfosis. Kecebong bernapas dengan insang.
Saat dewasa bernapas dengan paru-paru yang dibantu kulit dan rongga mulut. Hewan ini dapat bersuara karena mempunyai kantong suara.
Beberapa jenis mempunyai kelenjar pada kulitnya yang dapat mengeluarkan racun dan menyebabkan iritasi bagi hewan lain yang menyerangnya. Contohnya adalah katak.
3) Reptilia atau Hewan Melata
Reptilia disebut hewan melata karena berjalan merangkak, kulitnya kering, menanduk dan bersisik. Bernapas dengan paru-paru. Sebagian besar bersifat ovipar dan sebagian bersifat ovovivipar. Contohnya kura-kura, ular, buaya.4) Aves
Tubuhnya ditutupi bulu dan mempunyai dua macam alat gerak, yaitu sayap dan kaki. Bernapas dengan paru-paru dan mempunyai alat bantu pernapasan berupa pundi-pundi udara. Contohnya, burung.5) Mammalia
Mamalia mempunyai kelenjar mammae, yaitu kelenjar yang berfungsi memproduksi susu bagi organisme betina, tetapi tidak berkembang pada organisme jantan. Mamalia memiliki rambut, berdarah panas, dan bernapas dengan paru-paru. Contohnya, manusia, paus, kucing.Baca juga: Contoh Hewan Invertebrata